-->
  • Jelajahi

    Copyright © Media Online Sidik Jari
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Tanggapan Kapolsek Seusai Di Sidak Oleh Wakapolres

    Jari Media Online
    08/03/2023, Wednesday, March 08, 2023 WIB Last Updated 2023-03-08T14:39:24Z
    masukkan script iklan disini
    masukkan script iklan disini
    Dompu - Dalam rangka penegakan disiplin anggota, Wakapolres Dompu, Kompol Abdi Mauludin, S.Sos., melakukan Inspeksi Mendadak (Sidak) di Makopolsek Pekat, Rabu (8/3/2023) pagi sekira pukul 11.10 Wita.

    Saat Inspeksi yang merupakan bagian dari Supervisi Persiapan Audit tahap I THN 2023  Personil Polsek sempat dibuat panik. Sebab, tanpa persiapan, tanpa pemberitahuan sebelumnya, al hasil, beberapa personil ditemukan pelanggaran.

    Terkait kunjungan, Kapolsek Pekat, Iptu Muh. Sofyan Hidayat, S.Sos., menyebutkan, bahwa sidak Opsgaktiblin ini mengacu pada Surat Perintah Kapolres Dompu Nomor : Sprin/190/III/WAS.2./2023
    Tanggal 03 Maret 2023.

    "Kehadiran dadakan Wakapolres didampingi Kasi Propam Polres Dompu IPTU Fathorrahman dan Anggota Sie Propam Polres Dompu," ungkap Kapolsek.

    Saat pelaksanaannya, terhadap personil dilakukan pemeriksaan administrasi (identitas) bahkan, fisik dari rambut hingga janggut anggota, tak luput dari sasaran pemeriksaan.

    "Karena dadakan, beberapa anggota kedapatan tidak membawa data diri seperti KTP dan KTA," jelas Kapolsek.

    Lanjutnya, terhadap personil yang melanggar, langsung diberikan tindakan disiplin berupa Push Up, serta terhadap pelanggar yg sikap tampang tidak rapi dilakukan peneguran untuk memangkas jenggot dan rambut.

    "Tindakan lainnya, diingatkan kembali agar melengkapi kekurangan yg menjadi pelanggaran dari pelanggar," ujarnya.

    Kapolsek berharap, melalui sidak Opsgaktiblin ini, anggota dapat mengambil pelajaran untuk dapat disiplin terutama dalam administrasi.

    "Serta menyadari untuk membenahi diri dan melengkapi administrasi sebagai penunjang dalam bertugas," harapnya.

    Giat Opsgaktibplin di Mapolsek Pekat berjalan lancar, situasi aman dan kondusif. (JD)
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    Berita Daerah

    +