masukkan script iklan disini
Dompu - Minggu 09/01/2022 sekitar pukul 14.30 Wita menjelang sore, telah terjadi Aksi penyegelan Kantor DPD II Partai Golkar oleh sekelompok orang yang merupakan Pengurus dan Kader Partai Golkar itu sendiri sekitar 15 orang juga salah satunya Anggota DPRD yang terlibat dalam Aksi Penyegelan Kantor Partainya dan langsung di Pimpin oleh H. Syafrin (Uma Rao) yang merupakan mantan Ketua DPD II Partai Golkar itu sendiri.
Aksi Penyegelan Kantor Partai oleh Pengurus dan Kader DPD II Partai Golkar yang berlambang Pohon Bringin, Aksi tersebut adalah betuk kekecewaan tarkait dengan tidak di akuinya mereka Pengurusnya yang ada, sesuai dengan hasil MUSDA Partai itu sendari.
Proses Penyegelan Kantor DPD II Partai Golkar |
Kantor DPD II Partai Golkar yang sudah di Segel oleh beberapa orang yang merupakan Pengurus dan Kader Partai itu sendiri yang di Pimpin langsung oleh Uma Rao m, namu penyegelan itu telah di buka kembali oleh Pengurusnya lagi Sekitar Pukul 18:00 setelah Sholat Magrib Minggu 09/01/2022.
Pada saat membuka penyegelan Kantor DPD II Partai Golkar langsug di Pimpin Oleh Sekertaris DPD II Partai Golkal Bapak Abdullah, SH, yang biasa di sapa dan Doel Lowyer dan Pengacara.
Selain Sekertaris DPD II Golkar Dompu. Doel juga salah satu Pengacara muda yang di miliki oleh Daerah Kabupaten Dompu NTB, dan juga waktu Pemilihan DPRD 2019, Doel salah satu peserta Caleg utusan Partai Golkar, Dapil I Dompu, Pajo dan Hu'u.
Terkait dengan adanya penyegelan Kantor DPD II Partai Golkar Doel Selaku Sekertaris DPD II Golkar Dompu tidak terima dengan tindakan beberapa Pengurus dan Kader Partai Golkar, "saya akan melaporkan secara resmi ke Polres Dompu terkait tindakan Penyegelan Kantor Partai", ungkap Doel saat di termui oleh Media ini di Kantor DPD II Partai Golkar Sekitar Pukul 22:15 Wita.
Sekitar 15 orang yang melakuka aksi penyegelan kantor tersebut hanya tiga orang saja yang akan di laporkan ke Polres Dompu "iya akan kami laporkan hanya 3 orang karena kami menilai ke 3 orang itu adalah Aktor sehinga terjadi aksi penyegelan", ungkap Doel di ruang kerja Sekertaris DPD II Partai Golkar. (JD)